Kamad Mansaba Terima Penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional

Pangkalan Balai, Inmas.
Kepala MAN 1 Banyuasin (Mansaba) Nely Septiana, M. Pd. I, menerima langsung penghargaan Sekolah Adiwiyata tingkat Nasional, yang diserahkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama Kementerian Pendidikan Republik Indonesia, di Gedung Auditorium Dr. Ir. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti Jalan Gatot Subroto Jakarta Pusat, Jum’at (21/12).
Penerimaan penghargaan Adiwiyata ini terdiri dari 297 sekolah, dari 837 peserta asal 34 Provinsi Se-Indonesia, dan sekolah Adiwiyata mandiri sebanyak 117 sekolah dari 314 Kabupaten dan Kota Se-Indonesia.
“Penghargaan Adiwiyata ini kedepan diharapkan sebagai ajang membangun madrasah, yang peduli lingkungan hidup serta memiliki prestasi akademik. Ini akan menjadi gerakan Nasional, di bawah bimbingan Komite Sekolah, Kepala Madrasah, dan Komitmen dari Kepala Daerah”, tutur Nely.
Ia juga mengucapkan terima kasih, Kepada seluruh stakeholder terkait, yang telah menyukseskan Mansaba mengukir sejarah terbaik, sepanjang berdirinya MAN 1 Banyuasin. Diantaranya para pendiri Madrasah, para Kepala Madrasah terdahulu, pengurus Komite Madrasah, Dewan Guru, dan Peserta Didik. Kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Pemerintah Daerah Kabupaten Banyuasin, terkhusus Dinas LIngkungan Hidup, serta Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan.
“Penghargaan ini kedepan akan menjadi motivasi bagi kita, untuk terus membangun Madrasah berwawasan lingkungan, dan mengimbaskan prestasi ini bagi sekolah dan Madrasah yang ada di Banyuasin, untuk membangun sekolah berwawasan lingkungan”, tutupnya.
Penerimaan penghargaan ini, mendapatkan apresiasi yang tinggi, dari Komite Madrasah, guru, peserta didik dan alumni. Hal ini sebagaimana terlihat di halaman Media Sosial Facebook Mansaba, ucapan selamat dan rasa kebanggaan dituliskan dalam beberapa komentar netizen.
“Sukses MAN1 Banyuasin, atas penghargaan sekolah Adiwiyata tingkat Nasional, ini hasil kerja keras tim Adiwiyata, seluruh dewan guru dan seluruh siswa”, tulis Drs. Jahri, M. Si selaku Waka Sarana.
“Alhamdulillah sukses selalu buat Mansaba, semoga menjadi inspirasi buat Madrasah di Banyuasin”, tulis Nurul Fajriyah salah satu peserta didik.(LS).
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Artikel Lainnya :
- Gubernur Sumsel Serahkan Piagam Adiwiyata Nasional Kepada Mansaba
- Wabup Banyuasin Serahkan Piagam Adiwiyata Nasional Kepada Mansaba
- Mansaba Resmi Menyandang Sekolah Adiwiyata Nasional
- CLM Tumbuhkan Budaya Cinta Lingkungan
- Rumah Kompos Mansaba Panen Pupuk
Silahkan Isi Komentar dari tulisan artikel diatas :
Komentar :
Kembali ke Atas